Cari Blog Ini


Kampus STMIK Rosma Karawang

Jumlah Pengunjung

hit counter
 

Profil STMIK Rosma Karawang

Rabu, 14 Juli 2010





Karawang kawasan Industri terbesar di Asia Tenggara, maka untuk kebutuhan sumber daya manusia dalam sektor Bisnis dan Industri sangat besar. STMIK ROSMA merupakan Sekolah Tinggi Pertama bidang Manajemen Informatika dan Komputer di kota Karawang selalu berusaha mengedepankan Kreatifitas dan Inovasi baru dalam memberikan pelayanan dibidang Pendidikan dan dunia Informasi.


STMIK ROSMA telah resmi berdiri dengan SK mendiknas RI NO.107/D/0/2000 dengan membuka 6 program studi : Sistem Informasi (S1), Teknik Informatika (S1), Sistem Komputer (S1), Manajemen Informatika (D1/D2/D3), Komputer Akuntansi (D1/D2/D3). Kami siap menghantar Anda dalam menghadapi tantangan jaman dimana dunia informasi telah merambah kesmua segi kehidupan. Anda akan menjadi seorang yang mahir dalam Manajerial, Informatika dan Komputer.



STMIK ROSMA siap melahirkan sarjana yang memiliki kemampuan manajemen yang baik, serta pakar dibidang Informatika dan Komputer, sehingga diharapkan dapat mengisi peluang kerja yang ada, bahkan menciptakan peluang kerja baru.



KEBIJAKAN MUTU
SEBAGAI PERGURUAN TINGGI BERMUTU, STMIK ROSMA BERTEKAD UNTUK MENGHASILKAN LULUSAN YANG BERKUALITAS TINGGI DAN SIAP TERAP, SERTA DAPAT BERSAING PADA ERA GLOBAL.

Visi & Misi STMIK Rosma

Selasa, 13 Juli 2010

VISI

Menjadi perguruan tinggi swasta yang diterima sebagai panutan dalam pengembangan dan penerapan ilmu dan teknologi di Indonesia, terutama yang terkait dan ditunjang oleh berbagai bentuk penerapan Teknologi Informasi.

MISI

  • Menyelenggarakan program-program studi yang menunjang pengembangan dan penerapan Teknologi Informasi dalam berbagai bidang ilmu.
  • Menyediakan sarana dan lingkungan yang kondusif bagi pelaksanaan kegiatan belajar-mengajar yang efektif dan efisien, sehingga terbentuk lulusan-lulusan yang bermoral, terampil dan kreatif.
  • Menjaga keterkaitan dan relevansi seluruh kegiatan akademis dengan kebutuhan pembangunan sosial ekonomi dan industri Indonesia, serta mengantisipasi semakin maraknya globalisasi kehidupan masyarakat.
  • Melangsungkan kerjasama dengan berbagai pihak, baik dari dalam maupun luar negeri, sehingga ilmu dan teknologi yang diberikan selalu mutakhir serta dapat diterapkan secara tepat guna.

KEBIJAKAN MUTU

Sebagai Perguruan Tinggi bermutu, STMIK ROSMA bertekad untuk menghasikan lulusan yang berkualitas tInggi dan siap terap, serta dapat bersaing pada era global.

SASARAN MUTU

  1. Prosentase lulusan yang mendapatkan pekerjaan dalam tahun pertama minimal 90%.
  2. Prosentase kelulusan yang tepat waktu minimal 80%.
  3. Prosentase dosen dengan indeks kinerja dosen > 3.00 (skala 1.00 - 4.00) minimal 80%.

BUDAYA MUTU

  • Perbaikan menerus (Continous Improvement)
  • Penggunaan tolak ukur (Benchmarking)
  • Tiap kegiatan harus punya titik akhir (Sense of Closure)
  • Kekeluargaan dan Kebersamaan (Sense of Belonging)

Program Studi STMIK Rosma


Teknik Informatika (S1)

Tujuan

Menyiapkan tenaga akademisi dan profesional yang mampu melakukan analisis dan perancangan serta rekayasa komputasi dalam mengoptimalkan fungsi dan performance perangkat lunak yang disesuaikan dengan kebutuhan yang ada.

Kurikulum

Kurikulum jurusan ini dirancang sedemikian rupa untuk dapat memenuhi tujuan pendidikan. Di samping itu, kurikulum juga memiliki aspek yang selalu mengikuti perkembangan teknologi informasi yang sedemikian cepat berkembang.

Daftar Mata Kuliah

Daftar mata kuliah untuk tiap semester dapat dilihat di sini .


Sistem Komputer / Teknik Komputer (S1)

Tujuan

Menyiapkan tenaga akademisi dan profesional yang menguasai cara kerja serta fungsi perangkat keras komputer, baik sebagai komponen maupun sistem. Dapat merancang arsitektur sistem komputer serta dapat melacak penyimpangan yang terjadi dan mengembalikan pada kondisi yang seharusnya, sehingga menguasai metode dan teknik untuk menyelesaikan masalah dengan bantuan komputer.

Kurikulum

Kurikulum jurusan ini dirancang sedemikian rupa untuk dapat memenuhi tujuan pendidikan. Di samping itu, kurikulum juga memiliki aspek yang selalu mengikuti perkembangan teknologi informasi yang sedemikian cepat berkembang.

Daftar Mata Kuliah

Daftar mata kuliah untuk tiap semester dapat dilihat di sini .


Sistem Informasi (S1)

Tujuan

Menyiapkan tenaga akademisi dan profesional yang memahami dan mampu mengembangkan serta mengaplikasikan pendekatan solusi berbasis teknologi informasi bagi permasalahan sistem secara umum dan sistem informasi menajemen secara khusus di dunia usaha melalui kegiatan analisis, perancangan dan implementasi sistem.

Kurikulum

Kurikulum jurusan ini dirancang sedemikian rupa untuk dapat memenuhi tujuan pendidikan. Di samping itu, kurikulum juga memiliki aspek yang selalu mengikuti perkembangan teknologi informasi yang sedemikian cepat berkembang.

Daftar Mata Kuliah

Daftar mata kuliah untuk tiap semester dapat dilihat di sini .


Manajemen Informatika (D1)

Tujuan

Menyiapkan tenaga akademisi dan profesional yang memahami dan mampu mengembangkan serta mengaplikasikan pendekatan solusi berbasis teknologi informasi bagi permasalahan sistem secara umum dan sistem informasi menajemen secara khusus di dunia usaha melalui kegiatan analisis, perancangan dan implementasi sistem. Dengan kemampuan yang dimiliki, para lulusan jurusan ini dapat langsung terlibat dalam pekerjaan pembangunan perangkat lunak pada berbagai bidang industri.

Kurikulum

Kurikulum jurusan ini dirancang sedemikian rupa untuk dapat memenuhi tujuan pendidikan. Di samping itu, kurikulum juga memiliki aspek yang selalu mengikuti perkembangan teknologi informasi yang sedemikian cepat berkembang.

Daftar Mata Kuliah

Daftar mata kuliah untuk tiap semester dapat dilihat di sini .


Manajemen Informatika (D3)

Tujuan

Menyiapkan tenaga akademisi dan profesional yang memahami dan mampu mengembangkan serta mengaplikasikan pendekatan solusi berbasis teknologi informasi bagi permasalahan sistem secara umum dan sistem informasi menajemen secara khusus di dunia usaha melalui kegiatan analisis, perancangan dan implementasi sistem. Dengan kemampuan yang dimiliki, para lulusan jurusan ini dapat langsung terlibat dalam pekerjaan pembangunan perangkat lunak pada berbagai bidang industri.

Kurikulum

Kurikulum jurusan ini dirancang sedemikian rupa untuk dapat memenuhi tujuan pendidikan. Di samping itu, kurikulum juga memiliki aspek yang selalu mengikuti perkembangan teknologi informasi yang sedemikian cepat berkembang.

Daftar Mata Kuliah

Daftar mata kuliah untuk tiap semester dapat dilihat di sini .


Komputer Akuntansi (D1)

Tujuan

Menyiapkan tenaga profesional yang menguasai pengetahuan di bidang akuntansi melalui kegiatan analisis, perancangan dan implementasi dengan menggunakan aplikasi program komputer. Mampu membuat program-program aplikasi komputer sesuai kebutuhan dunia usaha baik dibidang jasa maupun industri.

Kurikulum

Kurikulum jurusan ini dirancang sedemikian rupa untuk dapat memenuhi tujuan pendidikan. Di samping itu, kurikulum juga memiliki aspek yang selalu mengikuti perkembangan teknologi informasi yang sedemikian cepat berkembang.

Daftar Mata Kuliah

Daftar mata kuliah untuk tiap semester dapat dilihat di sini .



Komputer Akuntansi (D3)

Tujuan

Menyiapkan tenaga profesional yang menguasai pengetahuan di bidang akuntansi melalui kegiatan analisis, perancangan dan implementasi dengan menggunakan aplikasi program komputer. Mampu membuat program-program aplikasi komputer sesuai kebutuhan dunia usaha baik dibidang jasa maupun industri.

Kurikulum

Kurikulum jurusan ini dirancang sedemikian rupa untuk dapat memenuhi tujuan pendidikan. Di samping itu, kurikulum juga memiliki aspek yang selalu mengikuti perkembangan teknologi informasi yang sedemikian cepat berkembang.

Daftar Mata Kuliah

Daftar mata kuliah untuk tiap semester dapat dilihat di sini .

Organisasi di STMIK Rosma

STMIK ROSMA dikelola oleh orang-orang yang memiliki dedikasi dan pengalaman yang panjang di bidang pendidikan. Di bawah ini adalah struktur organisasi STMIK ROSMA.

STRUKTUR ORGANISASI

KETUA : Darmansyah, M.Kom
PEMBANTU KETUA I : Yudiana, S.T
PEMBANTU KETUA II : Indra Gunawan Supangkat, S.E
PEMBANTU KETUA III : Donny Apdian, S.IP.
KEPALA PRODI TI : Widi Asih Kartika Sari, M.Kom
KEPALA PRODI SI : Karya Suhada, M.Kom
KEPALA PRODI SK : Karya Suhada, M.Kom
KEPALA PRODI MI : Dudi Awalludin, S.Kom
KEPALA PRODI KA : Indra Gunawan Supangkat, S.E

DOSEN INTI

  1. BIDANG ILMU KOMPUTER DAN SISTEM
    - Widi Asih K
    Bartika Sari, M.Kom
    - H. Andar Zulkarnaen, S.Kom.
    - Dudi Awalludin, S.Kom.
    - Drs. Nurzul Noor, M.M.
    - Hadi Kusmara, M.Kom
    - Abi Salafiyah, S.T., M.Si.
    - Nunuk Susanawati, S.Kom.
    - Dhian Nur Rahayu, S.T.
    - Asep Samsul Bahri, S.Kom.
    - Darmansyah, M.Kom
    - Karya Suhada, M.Kom
    - April Lia Hananto, M.Kom
    - Rini Malfiany, S.Kom
    - Sutedja, S.Kom
    - Rosilawaty, S.Kom
    - Rully Johan PZB, S.Kom.
    - Afrizal Hamid, S.T
    - Yudiana, S.T.
    - Didi Rasidi, S.Kom.
    - Wawan K., S.Kom.
    - Dadan Rakhmat R., S.Kom.
    - Ahmad Hudri, S.Kom.
    - Dewi Anggraeni, S.Kom.
    - Achmat Zaini, S.Kom.
    - Apit Priatna, S.Kom.
    - Ir. Eka Budi, MMSi.
    - Drs. Moenzir, MMSi
    - Irfan, S.Kom.
  2. BIDANG MATEMATIKA DAN ILMU PASTI
    - Drs. Rasdi Nurima, M.Pd.
    - Prof. Kamidjo, MMSi.
    - Drs. Juhana Suherman
    - Rini Malfiany, S.Pd
  3. BIDANG MANAJEMEN, EKONOMI DAN AKUNTANSI
    - SUNARTO, A.K.
    - Rani Suryani, S.E., M.M.
    - A.M Yahya, S.E., M.M.
    - Hasmizal, S.E, M.M.
    - Drs. H. Rukmanta Jayawiguna, M.M.
    - Indaryono, S.E, M.M.
  4. BIDANG ILMU UMUM
    - Drs. Darya, M.Pd.
    - Gumar Gunadi, S.Pd.
    - Yahya Suherman, S.S.
    - Meiniarti, S.Pd.
    - Drs. Hasanudin Hariri
    - Eddy Grahana, S.Pd.
    - Badruzaman, S.Ag, M.Pd

Riset

Sabtu, 10 Juli 2010


Riset

Kegiatan riset yang dilakukan oleh STMIK ROSMA , meskipun masih dalam taraf awal, difokuskan pada aspek-aspek yang terkait dengan bidang-bidang sebagai berikut :
  • Jaringan komputer
  • Aplikasi basis data
  • Rekayasa perangkat lunak
  • Sistem informasi

Dengan kegiatan ini diharapkan STMIK ROSMA dapat memberikan kontribusi yang signifikan bagi pengembangan bidang terkait dan juga memberikan manfaat bagi lembaga pelaku riset secara tidak langsung.



Magang

Magang merupakan salah satu prioritas tersendiri dalam rangka penyempurnaan praktik link and match antara STMIK ROSMA dengan Instansi Pemerintah dan Perusahaan. Mahasiswa dapat berintegrasi secara formal sehingga berpeluang bekerja pada Instansi Pemerintah dan Perusahaan tersebut.

Kegiatan magang memegang peranan penting dalam proses pembelajaran bagi mahasiswa. Dalam kegiatan ini, mahasiswa dilibatkan secara penuh dalam aktifitas keseharian perusahaan dan memberikan kontribusi bagi perusahaan di bidang yang dipelajarinya. Dalam konteks ini, mahasiswa STMIK ROSMA diharapkan dalam menerapkan ilmu yang telah dipelajarinya di bangku kuliah dan diwujudkan dalam karya nyata dalam bentuk perangkat lunak yang memberikan solusi bagi permasalahan di perusahaan tersebut.

Pada saat ini SMIK ROSMA telah menjalin kerja sama magang dengan berbagai perusahaan dan lembaga, baik pemerintah maupun swasta. Kegiatan ini akan terus dipertahankan dan ditingkatkan di masa depan.



Tugas Akhir

Tugas Akhir merupakan mata kuliah yang diarahkan sebagai wahana untuk menggembleng mahasiswa dalam menerapkan ilmu yang telah dipelajari di bangku kuliah. Melalui proses bimbingan yang sistematis, mahasiswa ditantang untuk melakukan studi, kajian dan menghasilkan suatu produk berbasis teknologi informasi.

Fokus dalam tugas akhir adalah memberikan bekal-bekal nyata kepada mahasiswa yang akan menyelesaikan kuliahnya dengan kemampuan nyata dalam bidang yang
ditekuninya. Dengan studi literatur yang intensif, diskusi dan penelusuran terhadap berbagai sumber informasi, mahasiswa diharapkan dapat menyelesaikan tugas akhir dalam jangka waktu antara 1 sampai 2 semester.

Verifikasi tugas akhir dilakukan melalui serangkaian aktifitas seperti seminar dan sidang tugas akhir. Dalam proses tersebut, mahasiswa dilatih untuk dapat memberikan argumentasi tentang keseluruhan hasil karyanya serta menjelaskan manfaat lebih lanjut kepada masyarakat luas.



Music

Jejak Pengunjung